Journal Lampung

Proporsional & Berimbang

Makodim 0424 Tanggamus Gelar Vaksinasi Serentak

Tanggamus (JL) : Makodim 0424 Tanggamus adakan Vaksinasi serentak untuk masyarakat Kecamatan Kotaagung dan Kotaagung Timur bertempat Makodim setempat. Rabu (13/10/21)

Sinergitas TNI,-Polri dalam melaksanakan vaksinasi serentak ini, bertujuan untuk membebaskan diri dari virus Corona yang melanda beberapa negara di dunia, termasuk Republik Indonesia.

“Dalam tujuan percepatan vaksinasi guna memutus mata rantai covid 19 untuk masyarakat Lampung, khusus nya masyarakat kabupaten Tanggamus,
Kodim 0424 memberikan sebanyak 148 dosis vaksin sinovac. Ini di berikan untuk 148 orang pendaftar. Antusias masyarakat nampak sangat tinggi untuk divaksin.” Tutur Sertu Infantri Waldi mewakili Dandim 0424 Tanggamus Letkol Arm. Micha Arruan, SE., M.M.

Sempat beberapa masyarakat bertutur ke awak media di antara nya, pak Sumarno peserta vaksin dari pekon Teba, beliau mengatakan untuk kartu dan sertifikat vaksin tersebut banyak kegunaan untuk kedepan nya.

” Saya bayar pajak kendaraan di samsat beberapa hari yang lalu, yang pertama di tanya kartu vaksin itu contoh kecil nya, kemungkinan untuk pendaftaran lain nya mungkin seperti itu juga, ” ungkap Sumarno.

Hal yang sama, Junaidi mengatakan untuk kedua kali beliau ikut vaksinasi,

“ini mudah-mudahan kedepan nya negara Indonesia sudah bebas dari virus corona, yang lebih kita kenal covid 19,” tutup beliau. (rls/Jeni)



WhatsApp chat